ベランダ

28 Jan 2012

Risa Niigaki - Lulus Dari Morning Musume & Hello! Project

Ini merupakan akhir dari sebuah era bagi banyak fans J-Pop. Risa Niigaki telah mengumumkan kelulusannya dari Morning Musume dan Hello! Project.

Idola yang bergabung dengan Morning Musume sebagai personel generasi ke-5 tahun 2001 silam ini menjadi leader grup menggantikan Ai Takahashi yang lulus awal tahun 2011. Risa mungkin sudah merasa waktunya telah tiba, karena 2 Januari lalu dia mengumumkan akan meninggalkan Morning Musume setelah tur konser mereka musim semi 2012 ini.

Riko Otani LuLus Dari NMB48

Situs resmi NMB48 melaporkan Kenkyuusei generasi kedua, Riko Otani (15), akan lulus dari grup ini untuk berkonsentrasi pada ujian masuk SMA.Riko tengah duduk di bangku kelas 3 SMP. Selama ini dia sibuk dengan kegiatan sekolah dan NMB48. Meski sangat ingin terus menjalani keduanya, namun dia memutuskan untuk berfokus pada pendidikannya dan masuk SMA.Pertunjukan kelulusan Riko akan digelar di teater NMB48 di Osaka pada 11 Januari 2012. Baru-baru ini, tepatnya 22 Desember lalu, anggota Kenkyuusei generasi kedua lainnya Akane Takiyama (17) juga lulus dengan alasan yang sama.

Yuuka Maeda LuLus Dari s/MiLeage

Pada 31 Desember lalu, Yuuka Maeda dari grup S/mileage lulus dari grup itu di acara fans club mereka, Mega Bank Vol.4, yang digelar di Melpark Hall.Yuuka menjadi anggota Hello! Pro Egg di tahun 2004 dan diseleksi sebagai personel S/mileage bersama Ayaka Wada, Kanon Fukuda, dan Akari Saho. Selama era indie, grup ini merilis 4 single, dan pada akhirnya memulai debut major-label di tahun 2010 dengan single Yume Miru 15sai. S/mileage sudah merilis total 8 single dan 1 album.“Rasanya tak bisa dipercaya saya lulus. Sudah ada banyak hal yang terjadi, namun saya tak percaya bahwa hari ini adalah akhir dari semuanya,” ungkap Yuuka. “Bersama personel lainnya, kami sudah berusaha keras untuk tiap penampilan kami. Dengan tiga orang lainnya (personel orisinil) saya juga sering bertengkar. Tapi saya sungguh berterima kasih pada mereka bertiga. Saya sungguh-sungguh bersyukur bisa menjadi anggota grup ini,” tambahnya.“Saya meminta maaf pada kalian semua karena lulus dari grup ini. Tapi, agar tidak menyesal, saya akan tegar dan berusaha keras menjalani jalanku sendiri. Saya mohon teruslah dukung S/mileage. Saya juga sangat menyukai fans. Mulai sekarang, saya akan mendukung mereka sebagai seorang fans.” Di akhir acara itu dia menangis saat fans berteriak memberi dukungan, “Terima kasih”, “Lakukan yang terbaik”, dan “Yuuka!”Akhirnya, leader grup Ayaka Wada menyampaikan pesan positif pada fans mereka. “Mulai 2012, S/mileage akan menjadi grup dengan 6 personel. Kami akan melakukan yang terbaik agar kalian semua mendukung kami. Saat kami mampu menggelar konser besar, kami ingin berusaha sebaik mungkin agar Yuuka-chan bisa datang menonton,” ucapnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar